Deskripsi Harimau
Harimau adalah anggota terbesar dari keluarga kucing. Bulunya berwarna oranye dengan garis-garis hitam namun, intensitas warna dan pola tanda pada setiap spesies dapat bervariasi. Harimau Sumatera adalah harimau yang memiliki ukuran tubuh terkecil dan paling gelap sedangkan harimau Siberia adalah harimau yang memiliki ukuran tubuh terbesar dan memiliki warna paling cerah. Tidak ada dua harimau yang memiliki corak tubuh persis sama.
Klasifikasi Ilmiah Harimau
Kerajaan : Animalia
Filum : Chordata
Kelas : Mammalia
Ordo : Carnivora
Famili : Felidae
Genus : Panthera
Spesies : P. tigris
Ciri-Ciri Harimau
Harimau dikenal sebagai kucing terbesar didunia, harimau berukuran seperti singa tapi sedikit lebih berat. Beda subspesies harimau memiliki karakteristik yang berbeda juga, pada umumnya harimau jantan memiliki berat antara 180 hingga 320 kg dan betina berbobot antara 120 sampai 180 kg.
Panjang tubuh harimau jantan antara 2,6 meter hingga 3,3 meter, sedangkan panjang tubuh harimau betina berkisar antara 2,3 meter hingga 2,75 meter.
Makanan Harimau
Harimau adalah hewan pemburu yang handal, harimau bisa dengan mudah dan cepat memangsa hewan besar seperti rusa atau babi hutan. Pada saat makanan susah didapatkan, harimau juga sering berburu hewan-hewan kecil seperti kelinci untuk dijadikan makanan.
Harimau dewasa sanggup menghabiskan hingga 90 kg daging dalam sekali makan, namun setelah makan besar seperti itu biasanya harimau tidak akan berburu dan makan lagi hingga sekitar 2 minggu lamanya.
Fakta Yang Perlua Anda Tahu Tentang Harimau
- Jumlah subspesies harimau yang masih hidup diperkirakan hanya tersisa 5 subspesies diseluruh dunia sedangkan harimau Kaspia, harimau Jawa, harimau Tasmania dan harimau Bali telah dinyatakan punah.
- Walaupun sebagai pemburu yang handal dialam liar, tetapi ternyata sebagian besar harimau tidak sanggup bertahan hidup bahkan semakin lama populasinya terus berkurang.
- Fosil harimau tertua yang pernah ditemukan berumur sekitar 1,7 juta tahun dipulau Jawa dan para ilmuwan menyimpulkan bahwa kucing terbesar didunia ini berasal dari pulau Jawa sebelum menyebar keberbagai penjuru dunia.
- Harimau adalah jenis kucing tercepat kedua didunia, sedangkan kucing pelari tercepat didunia adalah Cheetah.
- Harimau merupakan karnivora terbesar ketiga didunia setelah beruang kutub dan beruang coklat.
Gambar Kartun Harimau
Wednesday, October 15, 2014
Carnivora
Fakta Unik Hewan
H
Mamalia